Total Pageviews

Tuesday, 9 September 2014

Beberapa tips saat diare

Dampak paling buruk dari diare adalah dehidrasi atau kekurangan cairan. Sangat dianjurkan agar penderita rajin minum dengan menambah gula dan garam.Terutama setiap kali selesai buang air. Jika perlu, larutan gula dan garam dapat diperoleh di apotik berupa oralite atau pedialyte.

Tanda bahwa cairan dalam tubuh cukup, bisa dilihat dengan memperhatikan banyaknya air kemih dan warnanya. Jika kurang dan warnanya pekat, berarti cairan tubuh berkurang. Tetapi jika warnanya kuning jernih dan jumlahnya seperti biasa, berarti jumlah cairan tubuh cukup baik.

Berhati-hati meminum obat diare. Jika diare disertai demam atau ada darah, obat ini harus dihindari.

Kapan ke dokter?
Diare bisa sembuh sendiri dengan penanganan yang telaten di rumah. Tetapi jika lebih dari 3 hari upaya tak berhasil, diare disertai demam tinggi, atau jika tinja disertai darah, dan atau rasa sakit yang ditimbulkan terasa berlebihan, itu berarti diare membutuhkan bantuan dokter untuk memastikan tindakan selanjutnya.



No comments:

Post a Comment

comment nya jangan lupa yaaaaa...;-)

Contact Form

Name

Email *

Message *